Presiden Prabowo Subianto sempat mencairkan suasana saat menghadiri Musyawarah Nasional Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Senin, 29 September 2025.
Di hadapan para kader partai berlambang padi dan bulan sabit itu, Prabowo menegaskan dirinya tidak menyimpan dendam terhadap rival politiknya di Pilpres 2024, Anies Baswedan.
“Politik memang harus ramai, tidak masalah. Aku terus terang saja, enggak dendam sama Anies. Kalau dikasih nomor 11 juga enggak apa-apa, karena sebetulnya dia yang bantu aku menang. Mak-mak jadi kasihan,” ucap Prabowo yang langsung disambut gelak tawa peserta Munas PKS.
Candaan itu rupanya sampai ke telinga Anies. Melalui akun X miliknya, mantan Capres Koalisi Perubahan itu menuliskan komentar singkat yang bernuansa sindiran ringan.
“Sudah lama mata nggak kedutan, tiba-tiba tadi kedutan lagi, apa lagi ada yang ngomongin ya?” tulis Anies.
Interaksi ringan dua tokoh politik ini kembali jadi sorotan publik, terutama mengingat rivalitas mereka yang sempat panas di panggung Pilpres tahun lalu.
Dalam pidatonya di Munas PKS, Prabowo menyebut, debat panas saat pilpres adalah bagian dari dinamika demokrasi. Menurutnya, masyarakat justru menyukai suasana perdebatan yang hangat.
Meski demikian, Prabowo mengingatkan pentingnya kedewasaan dalam berdemokrasi. Ia menegaskan bahwa persaingan politik tidak boleh menghalangi persatuan.
Sumber: rmol
Foto: Kolase Prabowo Subianto dan Anies Baswedan/Net
Artikel Terkait
Gaji Guru Honorer vs Sopir MBG: Viral Video Protes Kesenjangan Gaji 2026
Prabowo Cabut Izin PT Toba Pulp Lestari: Daftar 28 Perusahaan & Penyebab Lengkap
Pesawat ATR Jatuh di Maros: Basarnas Yakin Tak Ada Korban Selamat, Tetap Harap Mukjizat
Eggi Sudjana Bantah Ajukan Restorative Justice ke Jokowi: Fakta SP3 & Analisis Lengkap