Gaji Sabrang Noe Letto di DPN: Besaran Tunjangan & THP Eselon 2A Terungkap

- Sabtu, 17 Januari 2026 | 06:50 WIB
Gaji Sabrang Noe Letto di DPN: Besaran Tunjangan & THP Eselon 2A Terungkap

Lalu, berapa sebenarnya perkiraan penghasilan Sabrang Noe Letto dari posisi barunya? Rinciannya dapat dilihat dari dua komponen utama:

1. Gaji Pokok

Mengacu pada Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 5 Tahun 2024, gaji pokok untuk jabatan setara eselon II A berkisar antara Rp 2.184.000 hingga Rp 3.643.400 per bulan.

2. Take Home Pay (Penghasilan Bersih)

Yang lebih menarik adalah penghasilan bersih (take home pay). Merujuk pada standar penggajian lembaga non-struktural dan Standar Biaya Masukan (SBM) Kementerian Keuangan untuk Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama, estimasi pendapatan Sabrang bisa mencapai Rp 25.000.000 hingga Rp 35.000.000 per bulan.

Angka tersebut merupakan akumulasi dari gaji pokok, tunjangan kinerja, dan berbagai fasilitas operasional lain yang ditujukan untuk mendukung tugas-tugas strategisnya di DPN.

Pelantikan Sabrang bersama Frank Alexander Hutapea, putra pengacara Hotman Paris, menandai masuknya figur-figur muda dari latar belakang non-konvensional ke dalam lembaga strategis pertahanan negara.


Halaman:

Komentar