"Sahroni a*g, Sahroni a*g," ungkap massa.
Perekam video sempat menyorot kondisi di dalam pagar rumah Sahroni, dan terdapat seorang penjaga keamanan yang tengah mengunci pintu gerbang, dan juga terlihat sebuah mobil Lexus terparkir di dalamnya.
Di video berbeda, terlihat pagar rumah Sahroni sudah tumbang, dan massa mulai berbondong-bondong masuk ke dalam garasi dan menghancurkan mobil Lexus yang terparkir.
Aksi anarkis yang terekam dalam video, bukan hanya menangkap kejadian pengrusakan mobil Lexus Sahroni, tetapi juga kaca jendela rumah Sahroni di lantai 2 yang ukurannya cukup besar.
Di video berbeda lainnya, juga nampak situasi di dalam rumah Sahroni, sudah kosong tidak ada barang-barang apapun. Yang tersisa hanya foto yang dibingkai masih bertengger di dinding, dan sebuah piano.
Massa nampak membawa barang-barang Sahroni, dan bahkan terdapat uang dalam kurs Dolar ditebar massa ke luar rumah.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Pertemuan Eggi Sudjana dan Damai Lubis dengan Jokowi: Diplomasi Tingkat Tinggi atau Rekonsiliasi Politik?
Blunder Restorative Justice Eggi-Damai: dr Tifa Sebut Langkah Itu Melemahkan Jokowi
Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra, Syarat Jadi Deputi Gubernur BI Terpenuhi
Partai Gerakan Rakyat Usung Anies Baswedan Capres 2029, Demokrat Soroti Verifikasi KPU